Oxomedia, Medan– Komite Olahraga Rekrasi Masyarakat Indonesia (KORMI) melaksanan pelantikan pengurusnya di Aula Tengku Rizal Nurdin. Rabu (29/12).
Gubernur Sumatera Utara Edy Rahmayadi yang hadir di kesempatan itu menyinggung soal pelatih yang semestinya menjadi contoh bagi atletnya. Mantan Ketua Umum PSSI itu mencontohkan bagaimana Luis Milla, pelatih berkebangsaan Spanyol itu memiliki program yang jelas untuk anak asuhnya.
“Saya dulu, Luis Milla itu selalu minta kaca siku. Saya kira untuk apa minta kaca siku. Rupanya tiap keluar kamar dia selalu melihat kondisi badannya. Kalau badannya mulai kelihatan besar, dia hanya makan salad,” ungkap Edy.
Lanjut Edy, pelatih lokal pun harusnya memiliki hal yang sama dengan Milla. Selain menjadi contoh, juga memiliki pengetahuan dan program terukur untuk atletnya.
“Beda sama pelatih saya, tidur dia saat saya ngomong. Kalau bukan pelatih saya taka apa-apa. Ini kalau dia pelatih saja seperti itu, bagaimana yang dilatihnya,” ujar Edy.
Untuk itu, Edy pun meminta Ketua KONI John Sumut Ismadi Lubis menyiapkan waktu untuk dirinya bertemu dengan semua pelatih.
“saya minta sama Ketua KONI, bang John saya mau kumpul dengan semua pelatih” tukasnya.
Komentar Anda